MODEL-MODEL PEMBELAJARAN
Model pembelajaran adalah suatu langkah yang dilakukan seorang guru untuk merencanakan suatu pembelajaran di kelas dalam mencapai suatu tujuan pembelajaran yang akan dicapai.
Menurut Arends (1997), ada empat ciri khas model pembelajaran, yaitu:
1. Rasional teoritis yang bersifat logis yang bersumber dari perancangannya
2. Dasar pemikiran tentang tugas pembelajaran yang hendak dicapai dan bagaimana siswa belajar untuk mencapai tujuan tersebut
3. Aktivitas mengajar guru yang diperlukan agar model pembelajaran dapat dilaksanakan secara efektif
4. Lingkungan yang belajar diperlukan untuk mencapai tujuan
Ada lima unsur penting sebagai uraian dari suatu model pembelajaran, yaitu Sintaks, sistem sosial, prinsip-prinsip reaksi, sistem pendukung dan dampak instruksional dan dampak pengiring.
Selain model pembelajaran terdapat beberapa aspek yang terlibat dalam proses pembelajaran, antara lain: strategi pembelajaran, pendekatan pembelajaran, metode pembelajaran, dan teknik pembelajaran
Dalam pelaksanaan model pembelajaran dapat digunakan lebih dari satu strategi pembelajaran, dalam suatu strategi pembelajaran dapat dilakukan lebih dari satu pendekatan, dalam suatu pendekatan dapat digunakan lebih dari satu metode, sedangkan dalam suatu metode dapat dilakukan lebih dari satu teknik.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar